Buku Teknologi Pertahanan dan Teknologi Maritim Indonesia ini merupakan seri buku-buku Iptek populer karya Prof Dr Ir Indroyono Soesilo MSc, menyusul buku-buku sebelumnya, yaitu Iptek untuk Kejayaan Bangsa (2009), Iptek Pertahanan Penopang Poros Maitim Dunia (2015), Teknologi Pertahanan dan Kemaritiman: Semakin Canggih dan Mandiri (2017), dan Teknologi Maritim dan Teknologi Pertahanan lindonesia (2018).
Artikel-artikel yang tertuang di dalam buku ini (dan juga di buku-buku sebelumnya), merupakan bunga rampai tulisan-tulisan yang pernah muncul di Rubrik Teknologi Pertahanan Majalah Sains Indonesia, yang mengkaji perkembangan iptek pertahanan di tanah air pada kurun dekade 2009-2019.
Dari aspek teknologi pertahanan, memang tampak tingkat kecanggihan peralatan utama sistem persenjataan (Alutsista) karya anak bangsa yang semakin meningkat dari waktu ke waktu. Kesemuanya ini ditopang oleh semakin meningkatnya kemampuan sumber daya manusia Indonesia serta komitmen pencrintah yang konsisten untuk melaksanakan amanat Undang-Undang No.16/Tahun 2019 Tentang Industri Pertahanán, utamanya berkaitan dengan proses alih teknologi, peningkatan nilai tambah, peningkatan kandungan lokal, serta pengembangan sumber daya manusia.
Buku versi digitalnya dapat disimak pada link di bawah ini: